Pusat Industri Digital 4.0 (PIDI 4.0) adalah sebuah lembaga pemerintah bagian dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri yang berada di bawah Kementerian Perindustrian. PIDI bertujuan untuk memberikan pengalaman langsung dan pendampingan kepada industri dalam penerapan industri 4.0 yang diharapkan mampu mengakselerasi pengembangan SDM industri.
Berikut ialah 5 Layanan Utama PIDI 4.0:
-
Showcase Center
Tempat untuk menyaksikan dan memiliki pengalaman langsung mengenai implementasi Industri 4.0 melalui model factory & miniplant
-
Capability Center
Pusat pengembangan SDM industri bagi tenaga kerja Indonesia dan ASN Kementerian Perindustrian
-
Ecosystem for Industry 4.0
Wadah untuk seluruh stakeholder Industri 4.0 untuk saling berbagi dan bekerjasama dalam proses transformasi bisnis
-
Delivery Center
Pusat pendampingan dan konsultasi bagi industri dalam bertransformasi ke Industri 4.0
-
Innovation Center
Tempat research brokerage dan test-bed untuk mencari solusi dari pain-point industri dalam bertransformasi ke Industri 4.0
Implementasi Industri 4.0 tidak hanya memiliki potensi luar biasa dalam merombak aspek industri, namun juga mampu mengubah berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Indonesia memiliki pasar dalam negeri yang kuat dan memiliki banyak talenta dari sekolah, lembaga pendidikan, dan universitas yang ada. SDM ini mempengeruhi ketersediaan pool of talent atau kumpulan kandidat potensial dan berkualitas yang dibangun melalui Pelatihan 4.0.
Apa Itu Pool Talent SDM 4.0?
Lewat pilar Capability Center, PIDI menyediakan layanan pelatihan industri 4.0 yang bertujuan untuk membangun kapabilitas industri 4.0 perusahaan industri di tiap tingkatan organisasi. Pelatihan tersebut bertujuan untuk menciptakan Pool Talent SDM 4.0 atau kumpulan kandidat potensial dan berkualitas yang telah dilatih oleh PIDI.
Melalui PIDI, Kemenperin memiliki target untuk melatih kurang lebih 400.000 pekerja dari 4.000 perusahaan sampai tahun 2021. Bentuk pelaksanaannya berupa pelatihan selama 1 dan 3 hari bagi tenaga kerja industri yang berasal dari jabatan terendah (front liner) hingga jabatan tertinggi karena setiap jabatan akan memiliki kontribusi berbeda dalam proses transformasi bisnis.
SDM ini akan dilatih untuk melakukan perjalanan transformasi melalui tahapan discover, diagnose, design, pilot, scale, dan sustain dengan menggunakan lebih dari 120 modul yang berkaitan dengan transformasi bisnis, teknologi dan organisasi. Pelatihan ini akan memiliki campuran teori dan praktik pengalaman langsung untuk meningkatkan retensi pembelajaran meliputi topik-topik spesifik seperti manufaktur, pengadaan, dan rantai pasok juga akan ditawarkan sebagai bagian dari spesialiasi keahlian. Materi pelatihan sesuai dengan kebutuhan industri, selain itu terdapat LSP untuk sertifikasi kompetensi di bidang industri 4.0